I’m leaving today
I wanna be a part of it
New York, New York
………
Itulah sepenggal
bait dari lagu berjudul New York, New York yang dinyanyikan oleh Frank Sinatra.
Sebuah lagu yang sangat melegenda hingga sekarang. Siapa yang tidak kenal kota
New York? Sebuah kota di Amerika yang selalu ramai siang dan malam. Bisa
dikatakan sebagai magnetnya Amerika. Kota impian bagi para penyuka hingar
bingar kehidupan dunia. New York juga tercatat dalam daftar kota wajib kunjung
bagi wisatawan internasional yang dating ke Amerika.
Betapa
beruntungnya saya sehingga akhirnya dapat mengunjungi kota fenomenal ini
setelah hampir 7 tahun bekerja di Carnival Cruise Ship. Kenapa bisa begitu?
Karena kali ini saya mendapatkan assignment untuk bergabung dengan
kapal yang memiliki home port di New York.
Pier 90 adalah
dermaga bersandarnya Carnival Splendor di Pelabuhan New York. Pier 90 ini berlokasi
cukup strategis karena sangat dekat dengan pusatnya Kota New York. Hanya
beberapa blok saja dari Central Park dan cukup dekat dengan Times
square.
Karena New York
terlalu banyak tempat untuk dikunjungi dan nggak bakalan cukup waktu saya untuk
menjelajahi semuanya satu persatu, maka saya hanya akan menulis tiga tempat
yang paling banyak dikunjungi oleh wisatawan. Yang pertama adalah Central
Park, yang ke dua adalah Times Square, dan terakhir Brooklyn
.
Kenapa bukan Statue
of Liberty? Karena saat saya berada di sana, kawasan Statue of Liberty
sedang dalam perbaikan, bahkan seluruh museum dan taman nasional di seluruh Amerika
sedang tutup dikarenakan adanya krisis keuangan dalam pemerintahan.
Untuk memudahkan Anda berwisata di New York, sebaiknya mencari hotel di pusat kota karena di sekitarnya banyak tempat menarik untuk dikunjungi. TEMUKAN HOTEL DI SINI .
Central Park, New York
Adalah
sebuah taman (urban park) yang memiliki luas 3.41 km². Untuk mencapainya cukup
jalan kaki saja dari Pier 90 ke arah kiri. Namun untuk dapat mengelilingi
Central Park yang sangat luas ini sebaiknya menyewa semacam riksaw,
sebuah kendaraan roda 3 dengan pengemudi yang mengayuh di depan. Tariff yang
ditawarkan bermacam-macam. Rata-rata berkisar $100, namun jika beruntung kita
bisa mendapatkannya dengan harga yang lebih murah yaitu $60 saja. Jika memiliki
waktu yang tidak terbatas, tidak ada salahnya untuk jalan kaki. Karena denga
berjalan kaki anda dapat berhenti kapan saja dan di mana saja.
Di
Central Park ini banyak titik pemberhentian yang kebanyakan berisi lokasi
shooting film seperti Serial Friends yang pada opening credit mengambil
lokasi di sebuah air mancur yang dikenal di sana sebagai The Friends Water Fountain.
Walaupun berita terakhir yang saya dengar adalah bahwa air mancur itu bukan
tempat shooting opening credit serial film friends yang sesungguhnya, tapi
apalah. Ada juga satu tempat yang dikhususkan untuk Sang Legenda music John Lennon. Patung anjing dalam Film
Hachiko dan patung Alice in wonderland juga menghiasi
Central Park ini. Masih banyak tempat yang bias dikunjungi, namun waktu yang
terbatas menghentikan perjalanan ini dan kembali ke kapal.
Times Square, New York
Berlokasi di 7 Avenue, antara 42
hingga 47 streets. Sekitar 20 hingga 30 menit berjalan kaki dari Pier 90 tempat
Carnival Splendor bersandar. Layaknya
sebuah pusat kota, Times Square diwarnai oleh deretan toko yang menjual pakaian
dari beberapa brand terkenal di dunia, toko mainan dan restoran. Selain
toko-toko tersebut New York juga terkenal dengan banyaknya teather di Broadway.
Theatre ini banyak memunculkan artis-artis terkenal Amerika.
Tak jauh dari area Times Square
terdapat Museum Madame Tussauds. Terletak di 234 W. 42nd streets. Museum
ini memajang patung lilin replica para artis dan tokoh terkenal seluruh dunia. Ada
Denzel Washington, Si Cantik Adriana Lima, Scarlett Johansson, bahkan karakter
tokoh Marvel seperti Hulk dan Iron Man juga ada. Pengunjung juga bebas untuk berfoto
bersama patung lilin tersebut. Tiket masuknya mulai dari $25 untuk dewasa dan
ada discount untuk pembelian on line.
Tempat yang paling disukai
anak-anak adalah M&M’s center. Terletak di 1600 Broadway, New York. Di sini
pengunjung dimanjakan dengan aneka produk chocolate dan souvenir dari M&M. Hal yang paling menarik di sini adalah sebuah
mesin coklat yang bisa mencetak tulisan di atas permukaan cocholate M&M’s.
Biasanya pengunjung membubuhkan nama mereka di atas biji permen coklat mereka. Ada
juga yang menuliskan kalimat I Love You pada permen coklat itu.
Forever 21 adalah gerai
favorit untuk fashion, terutama para wanita. Terletak di 1540 Broadway. Selain harganya yang terjangkau
gerai ini juga memiliki koleksi yang lengkap karena memiliki 4 lantai yang
tentunya didominasi oleh fashion wanita. Dan yang paling membuat gerai ini unik
adalah waktu buka hingga pukul 02.00 pagi hari. Dengan jumlah kunjungan rata-rata
perhari mencapai 100.000 orang.
Masih banyak tempat menarik lainnya
di sekitar Times Square New York. Jika hanya 1 atau 2 hari saja tidak akan
cukup untuk memuaskan diri menyusurinya.
Brooklyn Bridge, New York
Siapa yang tidak kenal dengan
jembatan ini. Sebuah jembatan yang menjadi ciri Brooklyn . Menghubungkan
Manhattan dengan Brooklyn. Jembatan ini selalu digunakan dalam film yang
berhubungan dengan kehidupan kota New York. Memiliki panjang 1,825 meter
terdiri atas 2 jalur, yaitu jalur bawah untuk kendaraan dan jalur atas untuk
pejalan kaki dan sepeda.
Untuk ke sana saya naik taxi dari
Pier 90. 12 Avenue dengan ongkos taxi sebesar $ 17 dan turun di bawah Brooklyn
Bridge tepatnya pada sisi Brooklyn itu sendiri. Kemudian berjalan dari ujung ke
ujung menyeberangi jembatan. Orang-orang memanfaatkan Brooklyn Bridge sebagai
sarana olah raga, wisata dan berdagang. Tepat di ujung jembatan berjejer
pedagang souvenir yang menjajakan dagangannya. Dengan $1 saja kita dapat membeli
sebuah gantungan kunci khas New York.
Under The Bridge, Brooklyn side |
Uniknya, seperti halnya kota-kota
terkenal di dunia, Broolyn juga memiliki satu tempat Love Locks (tempat untuk
memasang gembok bagi pasangan yang berharap cintanya langgeng). Pasangan yang
sedang jatuh cinta, mereka membubuhkan inisial nama mereka di gembok tersebut
kemudian menggantungkannya pada kawat Brooklyn Bridge dan membuang kuncinya ke
sungai. Entah dari mana asalnya namun dikabarkan aktifitas ini dapat
mengakibatkan kerusakan pada jembatan itu sendiri dan dianggap sebuah aktifitas
yang illegal. Sebagai tindak lanjutnya pemerintah kemudian melepas gembok –gembok
ini dan membuangnya.
Love Locks, Brooklyn Bridge, NY |
No comments:
Post a Comment